Suasana makan siang imigran Rohingya di Langsa. (Agus Setyadi/detikcom)
Langsa - Sebanyak 682 imigran Rohingya dan Banglades ditampung di Kuala Langsa, Langsa, Aceh. Saat diselamatkan, sebagian mereka mengalami luka-luka akibat berantam di kapal antar kedua 'manusia perahu' tersebut gara-gara rebutan makanan.
Seorang nelayan Langsa yang menyelamatkan mereka, Muhammad Nur Daud, mengatakan, saat diselamatkan boat kayu yang digunakan imigran dalam kondisi bocor. Para pengungsi ini sudah berada dalam air sementara anak-anak dan beberapa perempuan dewasa bertahan di kapal yang posisinya sudah miring.
"Mereka menangis. Saat kami selamatkan kondisi mereka sangat lemah. Mungkin kalau telat kami datang mereka meninggal semua," kata Muhammad saat ditemui di Kuala Langsa, Sabtu (23/5/2015).
'Manusia perahu' ini diselamatkan nelayan Langsa berjarak sekitar 40 mil dari bibir pantai. Untuk bertahan selama dalam air laut, imigran menggunakan jeriken sebagai pelampung.
Menurut Muhammad, sebagian imigran mengalami luka-luka seperti di bagian kepala, tangan dan beberapa anggota tubuh lain. Bahkan anak-anak ada yang menderita luka bekas sudutan rokok.
"Pengungsi Rohingya sempat dipukul oleh orang-orang Bangladesh waktu dalam kapal mereka. Katanya gara-gara rebutan makanan," ungkap Muhammad.
Begitu tiba di Langsa sekitar pukul 06.00 WIB, Jumat (15/5), imigran yang mengalami luka-luka ini langsung dilarikan ke rumah sakit. Hingga kini, beberapa orang masih terlihat kepalanya terperban.
Saat ditampung di Aceh, imigran Rohingya dan Bangladesh dipisah. Mereka ditempatkan dalam tenda atau gedung terpisah meski masih dalam satu lokasi.
"Menurut pengakuan mereka sering ribut waktu dalam terombang-ambing dalam laut," ungkap Muhammad.
Akhiri hari anda dengan menyimak beragam informasi penting dan menarik sepanjang hari ini, di "Reportase Malam" pukul 01.30 WIB, hanya di Trans TV